Super Short Trip dan Menginap di Tabebuya Resort: Penginapan dengan View Pantai

sepakat atau tidak, yang tak direncanakan selalu punya kesempatan untuk berhasil lebih besar dibandingkan dengan yang direncanakan dengan matang.

Lagi dan lagi, hal itu terjadi pada kami. Tiba-tiba salah satu teman dekat kami akan pindah segera dalam waktu yang singkat. Sedangkan kami tak punya waktu banyak untuk melakukan perpisahan. 

Awalnya, jumat sore kami masih duduk bersama memutari komplek perumahan tempat teman kami tinggal. Kemudian kami duduk dan menemukan fakta bahwa kami hanya bisa pergi bersama lengkap dengan keluarga lengkap plus anak-anak kami di hari Sabtu dan Minggu.

Akhirnya, kami bersegera membuat rencana perjalanan mendadak dan memutuskan untuk ke Jepara.

Memilih Tabebuya Resort untuk Bermalam

Hotel tempat kami menginap jatuh kepada Tabebuya Resort, sebuah resort keluarga yang ada di pinggir pantai. Alasan mengapa tabebuya resort menjadi labuhan kami karena selain lokasinya ada di pinggir pantai dan family friendly, resort ini menyediakan kano dan dayungnya untuk memfasilitasi tamu hotel yang ingin bermain kano di pantai bersama teman atau keluarga.

Dengan kano-kano itu, anak-anak berusaha mendayung sambil menikmati momen tenggelamnya matahari atau sunset. Sambil melempar canda, anak-anak dan bapak-bapak terlihat bermain bersama. Dan di akhir permainan kano, anak-anak bertemu dengan takdirnya: terkena pecahan kerang yang membuat kaki mereka terluka dan berdarah.

Menangis? Tentu saja! Bibir pantai seketika riuh karena tangisan anak-anak kami. Kami segera mencari pertolongan pertama dan pihak hotel dengan ramah menawarkan sekotak P3K untuk mengobati luka di kaki anak-anak kami. Betadine, Hansaplast dan beberapa kasa untuk menenangkan lukanya.


Adzan maghrib berkumandang dan kami masih di bibir pantai untuk mengobati luka Khaula, anak pertama kami. Kami berbincang dengan anak-anak kami saat menunggu momen matahari terbenam dan setelah semuanya tenang, kami mengajak anak-anak untuk pulang ke kamar hotel serta membersihkan diri dari asinnya  air laut yang menempel.

View Laut dari Kamar



Kami mendapat kamar di lantai dua yang artinya kami bisa melihat pantai dari balkon kamar kami. Dan jujur, suara debur ombak, embusan angin pantai dan suasana pinggir pantai terasa sangat menenangkan. Bahkan, kalau tidak sedang dalam liburan, aku bisa melamun dan berdiam berlama-lama di pinggir pantai tanpa memikirkan apapun.

Keesokan Paginya, Kami Menikmati Sarapan di Pinggir Pantai dan Berenang di Private Pool

Setelah bermalam di kamar, keesokan paginya, aku dan suami menikmati suasana sekitar hotel dengan berlari dan melihat area sekitar hotel. Perahu-perahu nelayan, debur ombak pagi, air laut yang pasang turut meramaikan momen pagi kami yang menyenangkan. Hingga akhirnya teman-teman kami bangun dan sampai ke hotel, kami akhirnya bercengkrama sambil menyantap sarapan di kursi-kursi yang tertata rapi di area luar restoran.


Tabebuya Resort menawarkan hotel yang family friendly dengan tata ruang yang sejuk, pemandangan alami serta ruang-ruang yang bisa dinikmati oleh seluruh keluarga, seperti ruang tengah ini. Bersantai di bawah pohon seolah berada di teras rumah sendiri sambil menikmati sepoi-sepoi angin.


Sesekali anak-anak main ke private pool untuk berenang dan bersenang-senang. Saking asyiknya, waktu sarapan hotel telah habis dan mereka masih belum mau berhenti. Dan dipikiranku hanya: sayang bangetttttttt ini hotelnya nganggur karena kita kebanyakan main di luar kamar hihihi ~ tetep dong buibu yang dipikirin ya budget budget dan budgeeeet wkwkw.


Tapi memang senyaman itu sih private pool-nya. Jadi nggak heran kalau anak-anak betah berlama-lama main di sini. Saat itu, kami dapat harga 1.3-1.4 untuk menginap di Sabtu ke Minggu. Lumayan ramah di kantong untuk resort yang punya akses langsung ke pantai tanpa harus berjalan jauh.

Anak-anak happy, ooarng tua happy dan alhamdulillah short family trip ini bisa berjalan lancar dan menyenangkan. Semoga teman-teman bisa liburan seru juga sama keluarga yah, di sini!

Salam,
Dwi Septia

15 Comments

  1. Liburan yang seru sih ini. Bisa ngumpul ngumpul bareng temen temen. Apalagi view nya pantai, tapi kalau siang apa gak panas kah ??

    BalasHapus
  2. Indah sekali sunsetnya..... Konsep short trip kayak gini relatable banget, kadang butuh liburan singkat buat recharge energi. Aku juga suka staycation singkat di kota sendiri, ternyata bisa bikin suasana hati lebih segar

    BalasHapus
  3. cozy banget resornya, kalau sudah dekat pantai sudah dapet nilai plus tempat ini. Ikut sedih karena insiden, kalau di pantai sebaiknya kita tetap mengenakan sendal, kalau gak kena kerang ya karang. Tapi memang terkadang tanpa alas kaki lebih enak saat menginjak pasir.

    BalasHapus
  4. Waduuuhhh... aku termasuk tim sunset nih. 😁 Selalu seperti berada di dunia lain kalau menikmati sunset di pinggiran pantai itu. Apalagi ke Jepara yang menurutku pantainya masih asli dan terawat.

    BalasHapus
  5. Ka Dwi aslinya blogger Surabaya kah?
    Serruu banget ke Jepara dan menginap di Tabebuya Resort. Aku mupenk berraatt pingin ke Jepara.

    Dengan harga yang terjangkau dan fasilitas yang super duper okeess iniih.. kayanya memang kudu balik lagiii yaah... Meski gabisa dengan kenangan yang sama karena ada salah satu sahabat yang pindah.

    BalasHapus
    Balasan
    1. aku Bloger Semarang kak, yang sekarang domisilinya ke Kudus hihihi. Main sini, kaak ~

      Hapus
  6. Private poolnya itu memang fasilitas paling menggiurkan yaaa. Bisa berenang sepuasnya secara privasi. Apalagi kalau perempuan ingin berenang jadi nyaman nggak risih. Barang-barang juga aman karena private pool.

    BalasHapus
  7. Wah..tempat yang indah dan nyaman utk liburan di Jepara ni yaa..hmm..jafi mupeng deh. Terima kasih sharing pengalaman nya ya..

    BalasHapus
  8. Wah sebuah momen perpisahan yang pastinya akan selalu diingat, ya, kak. Ini berarti teman 1 komplek gitu ya? Seru banget kak pertemananannya bisa liburan dan staycation bareng

    BalasHapus
  9. Udah lama pengen nginep di resort bareng keluarga tapi belum kesempatan karena waktu dan jarak, kebayang happy nya bisa ngumpul di resort dengan fasilitas nyaman kayak gini ya..

    BalasHapus
  10. Makasih kak udah menulis ini. Semoga bisa main bareng keluarga apalagi deket pantaiii

    BalasHapus
  11. Beuh cakep banget deh Tabebuya Resort! Saya juga pengen dong ke sana! Sip masuk bucket list

    BalasHapus
  12. Walau ada drama sedikit terkena pecahan kerang, alhamdulillah semua berjalan dengan baik ya bermalam di resort yang view-nya bikin bahagia

    BalasHapus
  13. Pemilihan nama Tabebuya karena banyak ditanami pohon bunga ini juga kah mbak? Kalau iya pas bermekaran pasti resortnya semakin indah buat dikunjungi

    BalasHapus
  14. Staycation di resort ini pasti jadi jadi pengalaman tak terlupakan... view pantainya gong sekali.. indah dan gak terlalu ramai orang jadinya betul-betul enjoy the moment..

    BalasHapus

Halo!

Terima kasih telah membaca blog www.dwiseptia.com. Semoga konten yang ada di blog ini bisa menginspirasi. Doakan saya bisa produksi konten yang lebih baik, ya!
Oh, ya kalau ada rekues konten silakan tulis di kolom komentar, ya! ^^

Follow Me On Instagram